Menyala Api Dasa Darma, Puncak Rangkaian Kegiatan Mahabakti 2024

Hari Sabtu (11/5) dilaksanakan Upacara Api Unggun sebagai malam puncak dalam Kegiatan PTA L dan Mahabakti XXXVI yang bertempat di Lapangan Utama Bumi Perkemahan Girikaton. Setelah menunaikan salat maghrib dan isya berjamaah serta murajaah juz 30 yang dipimpin oleh Kak Aufa, Upacara Api Unggun dimulai. 

Upacara dibuka oleh Kak Naila selaku MC pada upacara kali ini. Kemudian dilanjutkan dengan prosesi penyalaan 10 api dasa darma oleh Dewan Ambalan 24 serta peluncuran api oleh Pemangku Adat usai pengucapan Amsal Ambalan. 

Kak Dina Wahyuningtyas dalam amanatnya berpesan, "Semoga sepuluh dasa darma yang telah dilantunkan insyaallah akan terus membara. Ketika dimasyarakat ingatlah api unggun ini, tetaplah semangat dan jangan menyerah. Semoga kegiatan ini dapat memberi manfaat, membuat diri kita semua menjadi manusia yang bermanfaat, berguna bagi keluarga, masyarakat dan negara.”

Komentar